Kriteria orang yang layak dijadikan teman nge-band

Membuat sebuah band hampir sama sulitnya seperti membangun sebuah keluarga, menyatukan dua keluarga yang berbeda budaya tentunya membutuhkan penanganan ekstra, jika salah pilih maka kemungkinan besar kehidupan band anda tidak akan mulus, layaknya orang menikah kemudian bercerai karena merasa tidak cocok dan tidak satu visi dan misi.
Ada beberapa standar kriteria yang bisa anda jadikan rujukan untuk memilih anggota band yang tepat, yang pertama adalah berusaha mencari personil yang mengerti tempo, sebab tempo merupakan fondasi dasar dalam permainan musik. Biasanya orang yang belajar secara otodidak sulit menguasai tempo.

Namun bukan berarti anda mengesampingkan orang-orang yang belajar secara otodidak. Karena mereka juga masih berpotensi memiliki kualitas yang lebih baik dibanding dengan mereka yang belajar melalui kursus musik. Tips yang kedua adalah cari yang memiliki kamampuan setara dengan anda sehingga dapat mengimbangi permainan anda.
Usahakan tidak mencari orang yang lebih hebat karena orang seperti ini biasanya akan mengatur anda dan berlaga menjadi bos. Maklum dengan kualitas yang lebih baik ia meras lebih jago dan berhak mengatur anda untuk mendapatkan permainan baik menurut standarnya. Padahal menurut anda tidak begitu bagus.

Tips yang terakhir adalah memiliki karakter, sehebat apapun dia bermain musik tanpa karakter dia hanya akan menjadi seorang plagiat yang meniru style orang lain. Ini sangat berbahaya apalgi jika posisinya sebagai vokalis, bisa-bisa anda dikata-katai atau mendapat cercaan ketika manggung karena dituduh meniru.

Tapi sebelum mencari semua orang yang masuk dalam kriteria diatas usahakan anda juga memperbaiki diri terlebih dahulu hingga layak dipilih orang. Beli keyboard, gitar atau instrumen musik lain dan berlatihlah dengan tekun agar teman yang anda pilih untuk bergabung juga bukan orang sembarangan.
Sumber: id.yamaha.com

0 Comment "Kriteria orang yang layak dijadikan teman nge-band"

Post a Comment