Ketika kalian masih anak-anak menentukan ukuran gitar bukanlah hal sulit, karena umumnya setiap toko musik menjual gitar khusus untuk anak-anak. Kesulitan menentukan ukuran gitar akan kalian alami jika sudah menginjak usia remaja atau dewasa, kalian akan lebih sulit memilih gitar mana yang ukurannya sesuai dengan besar tubuh, selain itu gitar yang sesuai dengan ukuran tubuh juga belum tentu nyaman digunakan.
Memang kalian masih bisa menyiasatinya dengan mengganti string atau mengubah ukuran string, yang pada akhirnya akan mengubah ketegangan pada leher gitar. Namun mengganti string gitar biasanya membutuhkan biaya ekstra terutama karena jasa para ahli gitar yang semakin mahal. Sebelum melakukan ini sebaiknya pastikan dulu kalian membeli gitar yang tepat. Tanyakan kepada penjaga tojo untuk ukuran string yang tepat bagi kalian.
Tak jarang beberapa penjaga toko juga dengan senang hari mengajarkan cara untuk mengubah string atau memberi rekomendasi tempat mengubah string yang murah. Sebagai bahan pertimbangan untuk gitar akustik, secara umum, orang akan memilih satu set 10s, 11s, 12s, atau 13s namun kebanyakan orang menggunakan 12s atau 11s, ukuran ini merujuk pada daiameter gitar.
String ringan akan menghasilkan suara yang lebih halus dengan volume kecil namun akan lebih mudah untuk dimainkan. Sementara bahan string yang paling populer digunakan untuk gitar akustik adalah "fosfor perunggu" tetapi beberapa orang lain juga menyukai bahan selain perungu. Yang terpenting adalah kalian tahu betul gitar yang akan dimainkan sehingga bisa lebih paham bagaimana cara merawatnya. Memahami gitar sendiri juga akan membuat kalian lebih mengerti bagaimana cara mengeskplorasi kemampuan sendiri. Tak perlu takut salah karena kalian sudah tahu luar dalam gitar kalian sendiri.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Comment "Trik mengetahui ukuran gitar yang tepat"
Post a Comment