Seorang anak mungkin tidak memiliki keinginan untuk menjadi seorang musisi atau memiliki karir di bidang musik namun dengan membantu memperkenalkan musik kepada anak kita maka kita telah membantu anak tersebut belajar tentang kreatifitas, kepercayaan diri serta disiplin. Musik juga merupakan tahapan awal kita untuk memperkenalkan anak kita kepada dunia seni namun memilih alat musik yang tepat bagia anak sangat sulit karena bagaimana kita tahu lata musik mana yang tepat bagi mereka dari sekian banyaknya alat musik yang tersedia di toko. Mari kita lihat beberapa cara agar kita bisa membantu anak kita memilih alat musik yang sesuai dengan mereka.
Alat Musik yang Disetujui Semua Anggota Keluarga
Sebelum memberikan pilihan alat musik kepada anak anda sebaiknya diskusikan terlebih dahulu alat musik apa yang bisa diberikan ke pada anak anda dengan pasangan anda karena siapa tahu pasangan anda tidak menyukai suara drum atau terompet yang berisik maka jangan menyarankan alat musik tersebut kepada anak anda. Pastikan juga alat musik yang akan dipilih anak anda memiliki harga yang terjangkau dengan kemampuan finansial anda.
Perkenalkan Kepada Berbagai Alat Musik
Jika anda ingin memperkenalkan berbagai alat musik modern ada baiknya anda sering mengajak anak anda pergi menonton pertunjukkan musik walaupun hanya pertunjukan musik di restoran cepat saji atau kelompok musik anak SMA. Hal ini sebenarnya membantu si anak belajar musik melalui penglihatan dan pendengarannya dan juga membantu anak tersebut menentukan alat musik mana yang akan dipilihnya.
Kelebihan dan Kekurangan Anak Anda
Memilih alat musik tentu juga harus memikirkan kelebihan dan juga kekurangan dari anak anda. Apakah tubuhnya besar atau kecil? Apakah anak anda memiliki pernafasan yang kuat atau tidak? Dan sebagainya. Dengan memikirkan semua hal itu maka anda bisa memilih alat musik mana yang sesuai dengan anak anda.
0 Comment "Tips Membantu Anak Anda dalam Memilih Alat Musik"
Post a Comment