Belajar Piano di Sekolah Musik Yamaha

Piano merupakan salah satu alat musik yang paling diminati oleh semua anak untuk dipelajari. Banyak sekali keuntungan bagi anak yang telah mahir bermain piano sejak kecil. Menurut penelitian, anak yang mahir bermain piano telah mempunyai keseimbangan yang baik di otaknya. Perkembangan otak juga aka jauh lebih baik daripada anak yang tidak mempunyai kemampuan bermain piano. Bermain alat musik piano bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan. Anak-anak butuh latihan dan belajar di sekolah musik yang baik agar mereka tahu cara memainkan piano dengan tepat. Yamaha menawarkan program kursus bermain piano bagi anak-anak sehingga anak-anak lebih bisa bermain piano dengan mudah dan cepat.

Program Kursus Piano dari Yamaha
Program kursus piano dari Yamaha ini dibuka untuk anak dengan usia 6 tahun ke atas namun anda juga bisa menemukan kursus piano untuk anak yang berusia lebih muda. Anda bisa mendaftarkan anak anda di setiap awal bulan ke sekolah musik Yamaha terdekat di kota anda. Kursus ini bersifat private sehingga anak anda akan lebih nyaman dalam belajar piano. Guru-guru yang disediakan juga guru yang profesional serta handal sehingga anda tidak perlu khawatir. Kursus musik ini akan diadakan 1 kali dalam seminggu atau 4 kali dalam sebulan dengan durasi 30 menit setiap kursus. Durasi ini singkat agar anak tidak bosan dalam belajar piano.

Apa Saja yang Diajarkan?
Jika anda memilih paket kursus piano di Yamaha untuk anak anda, anak anda akan bisa mempelajari cara bermain piano dari tingkat dasar hingga yang tingkat lanjutan. Nantinya siswa tidak hanya diajari bagaimana bermain piano namun juga diajari tentang apa itu piano dan sejarah piano. Pendidikan yang ditawarkan seperti pendidikan notasi not balok, pendidikan hearing dan singing, dan pendidikan improvisasi akan diajarkan pada anak anda. Saat ini Yamaha telah mempunyai lebih dari 10.000 siswa yang ada di beberapa cabang sekolah atau tempat kursus musik. Tidak ada alasan untuk memilih sekolah musik lainnya untuk anak anda. Yamaha juga menawarkan paket kursus piano untuk orang dewasa.

0 Comment "Belajar Piano di Sekolah Musik Yamaha"

Post a Comment